WARTA

Webinar : “Peran Pendidikan Islam dalam Membentuk Manusia Berkarakter dan Beradab”

Islamikaonline.com— Himpunan Mahasiswa Prodi Pendidikan Agama Islam (HMP PAI) mengadakan webinar yang mengusung tema “Peran Pendidikan Islam dalam Membentuk Manusia Berkarakter dan Beradab”. Acara ini diselenggarakan pada hari Minggu, 2 Mei 2021 pukul 08.00 WIB sampai 10.00 WIB dan diisi ole Dr. Adian Husaini, Ketua Umum Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia dan dimoderatori oleh Diki Alif Susanto, Kabid Eksternal HMP PAI.Acara yang berlangsung melalui aplikasi zoom tersebut dihadiri oleh 114 peserta. Dari sekian banyaknya peserta, tidak hanya mahasiswa PAI saja yang ikut bergabung, melainkan mahasiswa luar prodi PAI.

Tujuan dari pengambilan tema tersebut agar kita tidak hanya menjadi orang yang berilmu tapi juga orang yang beretika dan beradab dalam mengamalkan ilmu tersebut. “Adab atau karakter yang baik harus ditanamkan terlebih dahulu sebelum anak berilmu tinggi.Semua ada ujian dan tidak ada hidup yang semuanya baik itu hanya di surga kalo semuanya baik, maka kita diberikan lahan untuk berdakwah” Ujar Dr. Adian selaku pemateri.”Yang bahaya itu orang kalo akhlak nya gak baik , tidak jujur , pembohong, dengki terus dia dikasih ilmu yang tinggi kan bahaya. Maka karakter beradab itu seperti Jackie Chan dia gak mau memberi ilmu yang tinggi pada muridnya (ilmu kungfu) harus disiplin dulu biar bisa menggunakan ilmu dengan baik. Orang kalo gak beretika bahaya dikasih ilmu yang tinggi” Ujar Dr. Adian lagi.

Pendidikan islam itu harus mampu menanamkan pendidikan akhlak kepada setiap umat manusia. Kita juga mengetahui bahwasanya pengertian karakter merupakan sifat yang ada pada setiap diri manusia yang didapat karena latihan, sedangkan adab bentuk dari perilaku akhlak. Jadi, adab itu merupakan bentuk akhlaqul karimah dan bisa dikatakan kalau orang itu berakhlak baik maka dapat dikatakan orang tersebut beradab. Ustadz Ardian memberikan cara atau rumus untuk kita sebagai generasi penerus bangsa untuk mendakwahkan ajaran agama islam dalam menanamkan pendidikan karakter kepada umat manusia, terdapat 6 cara yaitu : Sedikit pembelajaran kita tidak usah banyak teori , tetapi dapat memberikan contoh secara langsung. Banyak keteladanan dalam bentuk mencontohkan secara langsung. Banyak pembiasaan. Banyak pemotivasian karena nanti akan banyak godaan.Perlu adanya penekanan atau penegakan peraturan.Dan yang terakhir yaitu doa. Jadi, kita harus support lewat doa untuk kelancaran kita mendakwahkan agama islam dalam pembentukan manusia yang berkarakter dan beradabTerdapat quotes yang disampaikan oleh Dr.Adian dan dapat senantiasa kita ingat yaitu, “Kalo kita ingin pendidikan kita baik maka kita benahi dulu pribadi seorang guru karena guru yang hebat akan menciptakan generasi yang hebat.”

Antusiasme seluruh peserta dalam webinar kali ini sangatlah bagus, terbukti dengan banyaknya peserta yang mengajukan pertanyaan di akhir-akhir acara. Setelah pemateri selesai menyampaikan jawaban dan beberapa pesan, kemudian dilanjutkan penutupan.

admin

Islamika Media Group merupakan Lembaga Pers Mahasiswa yang berada di bawah naungan Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *